Sabtu, 06 Oktober 2012

Remaja Sekarang Mudah Galau

Remaja masa kini cenderung mudah galau, mencintai budaya yang berbau asing, dan memiliki potensi untuk diperebutkan oleh partai politik, kata Din Syamsuddin, Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah dalam acara Milad ke-51 Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM), Rabu. Din mengatakan, remaja sekarang perlu menumbuhkan sikap kritis terhadap segala hal termasuk budaya yang masuk ke negeri ini. Beberapa upaya yang bisa dilakukan adalah dengan rencana pembuatan film berjudul "Nilai tanpa Angka" yang berisi kritik budaya. "'Nilai tanpa Angka' saya harap bisa menegakkan moral ketika kejujuran menjadi mahal di negeri ini," kata Ketua Umum Muhammadiyah di Gedung Dakwah Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Jakarta. IPM Picture selaku penggagas film "Nilai tanpa Angka" sampai saat ini masih berusaha mengumpulkan banyak dukungan pesan singkat dari masyarakat umum. Dukungan diharapkan dapat meyakinkan produsen film untuk mendanai dan mendistribusikan film itu. Film tersebut berisi pesan moral yang baik jadi tidak akan rugi untuk mendukungnya. Din menambahkan, tidak hanya remaja yang galau tapi organisasi kemasyarakatan (ormas) juga mudah tergoda kemerdekaannya. "Banyak ormas yang sudah mulai tidak memiliki independensi setelah tergoda partai politik," kata Ketua Umum Muhammadiyah itu. Sumber : www.kuntum.net

0 komentar:

Posting Komentar